www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jum'at, 26 April 2024
 
Terjadi Ledakan Tungku Peleburan Besi PT. RPS di Desa Baru Siak Hulu, 4 Karyawan Alami Luka-luka
Editor: | Senin, 08-06-2020 - 22:20:33 WIB

TERKAIT:
   
 

SiagaKUPAS.com, Siak Hulu- Minggu tengah malam (7/6/2020) sekira pukul 23.05 wib, telah terjadi ledakan Tungku peleburan Besi Baja di Areal Perusahaan PT. RPS (Riau Perkasa Steel) Desa Baru Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar.

Akibat kejadian ini 4 orang karyawan mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit untuk pertolongan medis, para korban adalah :

1. Saroh (22) Petugas bagian Jaga Tungku peleburan Besi No. IV mengalami Luka Bagian Pendengaran telinga dan dirawat Inap RS. Mesra Pasir Putih.

2. Destor Gulo (29) Petugas Bagian Jaga tungku peleburan Besi No. IV mengalami Luka Bagian Pendengaran telinga dan di Rawat Inap RS. Mesra Pasir Putih.

3. Li Mao Xian (47) Petugas Bagian Jaga Tungku Peleburan besi No. IV mengalami Luka bagian Pendengaran telinga dan luka tergores di bagian tangan kanan dan di Rawat Inap RS Mesra Pasir Putih.

4. Destiamani Zendratu (36) Petugas bagian jaga Tungku Peleburan Besi No. IV mengalami Luka gores bagian sebelah tangan Kiri, yang bersangkutan hanya rawat jalan.

Peristiwa ini berawal pada Minggu (7/6/2020) sekira pukul 23.05 Wib, tiba-tiba terdengar suara ledakan di Areal Perusahaan PT. RPS (Riau Perkasa Stell) Desa Baru Kec. Siak Hulu yang mana saat itu 4 orang karyawan tengah melakukan tugas menjaga tungku peleburan besi Baja bagian No. IV.

Ketika sdr. Saroh (Saksi l) melakukan Uji Sampel Besi baja tersebut di dalam Tungku peleburan, beberpa menit kemudian terjadi ledakan di tungku tersebut yang membuat para pekerja disekitar tempat tersebut langsung terlempar dari lokasi tungku peleburan besi.

Adapun Jumlah tugas penjaga tungku Peleburan sebanyak 6 orang dengan rincian 5 orang pekerja dan 1 orang mandor, saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Mesra Siak Hulu untuk dilakukan perawatan Medis.

Personel Polsek Siak Hulu yang mengetahui kejadian itu segera mendatangi lokasi beberapa saat setelah kejadian, anggota Polsek ini juga telah melakukan olah TKP, mendata korban dan meminta keterangan dari saksi-saksi.

Kapolsek Siak Hulu Kompol Zulkarnain SE saat dikonfirmasi membenarkan kejadian ini, disampaikannya bahwa para korban 3 orang tengah menjalani perawatan medis di RS Mesra Siak Hulu, sementara satu orang lainnya telah boleh pulang karena hanya mengalami luka ringan ujarnya. Dikutip dari" homeriau.com

Ditambahkan bahwa dugaan penyebab terjadinya ledakan di tungku peleburan besi PT. RPS ini akibat suhu mesin peleburan besi terlalu tinggi dan membuat tungku tersebut tidak dapat menahan kapasitas dan terjadilah ledakan, ungkapnya. (red)







 
Berita Lainnya :
  • Terjadi Ledakan Tungku Peleburan Besi PT. RPS di Desa Baru Siak Hulu, 4 Karyawan Alami Luka-luka
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan