www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jum'at, 29 Maret 2024
 
Polres dan Pemkab Rohul Segera Bangun Posko Karhutla di Tiga Kecamatan
Editor: | Rabu, 10-03-2021 - 12:11:09 WIB

TERKAIT:
   
 

SiagaKupas.com, PASIRPENGARAIAN - Polres Rokan Hulu (Rohul) Polda Riau, bersama pemerintah daerah setempat berencana bangun tiga pos komando (Posko) Penanggulangan Bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Hal itu terungkap saat video conference (Vidcon) terkait Karhutla bersama Gubernur Riau (Gubri) di kantor Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Rokan Hulu di Pasirpengaraian.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat mengatakan Posko Karhutla akan dibangun di tiga kecamatan yang masuk kategori rawan, yaitu Kecamatan Kabun, Rokan IV Koto, dan Kecamatan Bonai Darussalam.

"Kita juga akan persiapkan tim gabungan termasuk peralatan pendukung Karlahut sehingga bila ada kebakaran lahan kita bisa segera melakukan penangan," jelas AKBP Taufiq, saat meninjau peralatan penanganan Karhutla bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Rokan Hulu Abdul Haris, Danramil 02/ Rambah Kapten Inf. Kasmir, Kepala Pelaksana harian (BPBD) Rokan Hulu Zulkifli Said, Sekretaris BPBS, Kasipium Kejari Rokan Hulu, dan lainnya.

AKBP Taufiq mengaku peralatan penanganan Karhutla milik pemerintah daerah yang ada di gudang BPBD Rokan Hulu sudah lengkap.

"Termasuk sudah didukung mobil penyuplai air, dapur umum dan kendaraan pengangkut peralatan," ungkap Taufiq.

Pada tiga Posko yang akan dibangun, personel gabungan dari TNI dan Polri akan lebih giat melaksanakan patroli memantau Karhutla, terutama di daerah kategori rawan.

Terlepas itu, AKBP Taufiq, mengakui belum ditemukan titik api di Kabupaten Rokan Hulu, dan berharap daerah tugasnya terus zero titik api seperti pada 2019 dan 2020.

"Kita berharap masyarakat agar tidak membakar lahan saat membuka lahan pertanian atau perkebunan," imbau AKBP Taufiq.

Sementara, Sekda Rokan Hulu Abdul Haris menerangkan Pemkab siap mendukung menciptakan Negeri Seribu Suluk nihil atau zero titik api. Pihaknya juga siap mendukung peralatan dan personel.

"Kita minta BPBD untuk menyiapkan pembangunan tiga Posko Karlahut, dan mengecek seluruh peralatan, sehingga saat dibutuhkan bisa berfungsi baik," harapan besar Abdul Haris.

Selain itu, Abdul Haris berharap seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama dalam mencegah terjadinya Karhutla di Kabupaten Rokan Hulu.

Peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan juga diperlukan, mengantisipasi Karhutla. Pemkab Rokan Hulu sendiri siap kapan saja saat dibutuhkan dalam membantu penangan Karhutla bila terjadi sewaktu waktu.***(red)



 
Berita Lainnya :
  • Polres dan Pemkab Rohul Segera Bangun Posko Karhutla di Tiga Kecamatan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan