www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Senin, 29 April 2024
 
Meriahkan HUT RI ke 78, SetdaKab Rohil Gelar Berbagai Perlombaan
Editor: | Jumat, 25-08-2023 - 15:46:10 WIB

TERKAIT:
   
 

Siagakupas.com, Rohil - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78 tahun 2023 Sekretariat Daerah Kabupaten Rokan Hilir (setdaKab Rohil) menggelar berbagai perlombaan. Selain untuk mengisi hari kemerdekaan NKRI, kegiatan tersebut sekaligus untuk mempererat tali silaturrahmi antar ASN dan TKS yang berada di lingkungan Setdakab Rohil.

" Alhamdulillah pada hari ini kita Sekretariat daerah Rohil mengadakan beberapa kegiatan pemainan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78,  kegiatan ini di koordinir oleh Kepala Bagian umum Setdakab Rohil, selain untuk mengisi hari kemerdekaan NKRI, kegiatan ini sekaligus untuk mempererat silaturahmi seluruh ASN dan TKS Yang ada di jajaran Setda dan termasuk bersama kepala OPD lainnya, "kata Sekda Rohil Fauzi Efrizal S.Sos, M.Si,  kamis (24/08/23) di kantor Bupati Rohil Bagansiapiapi.

Sekda menjelaskan, sejumlah permainan perlombaan sudah dimulai sejak beberapa hari yang lalu dan hari ini dilaksanakan puncak kegiatan Memeriahkan HUT RI ke 78.

" Pada hari ini merupakan hari puncak dalam kegiatan perlombaan dan kegiatan ini sudah kita mulai sejak kemaren, ada perlombaan catur, domino, Karoke dan juga tenis meja, pada hari ini ada juga pelaksanaan lomba tarik tambang antar bagian, senam bersama dan dilanjutkan mengupas kerang," Ujar sekda.

Lebih lanjut Dikatakanya, kegiatan perlombaan yang di gelar oleh Setdakab Rohil berjalan sukses dan lancar. Ia berharap kegiatan semacam ini bisa dilakukan untuk tahun mendatang dengan konsep yang lebih meriah lagi.

Sementara itu Kepala Bagian Umum Setdakab Rohil Syamsuri,SH,MSI menyebutkan kelancaran dan kesuksesan kegiatan perlombaan ini berkat dukungan dari pimpinan yakni bupati, wakil bupati dan sekda. Dirinya berharap di tahun mendatang bisa kembali digelar kegiatan yang sama.

"Alhamdulilah kegiatan memeriahkan HUT RI ke 78, kami selaku Kabag umum di Setda bersama rekan rekan dan tim berusaha merancang berbagai kegiatan yang dapat dinikmati ASN dan TKS di Setda. Kegiatan ini terselenggara juga berkat dukungan pak bupati, wakil bupati dan sekda hingga kegiatan ini terlaksana dengan sukses dan lancar,"Pungkasnya. (Edy)



 
Berita Lainnya :
  • Meriahkan HUT RI ke 78, SetdaKab Rohil Gelar Berbagai Perlombaan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan