www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 08 Mei 2024
 
Bupati Pelalawan Komitmen Jaga Ketahanan Pangan di Riau
Editor: Jupian wrw | Senin, 28-06-2021 - 11:29:15 WIB

TERKAIT:
   
 

SiagaKupas.com, Pelalawan -- Bupati Pelalawan, Zukri Misran berkomitmen untuk menjaga ketahanan pangan di Provinsi Riau maupun di daerahnya. Menurutnya, saat ini Pemerintah Kabupaten Pelalawan sedang menyiapkan beberapa komoditi unggulan yang akan dikembangkan secara masif.

"Sangat komit untuk menjaga ketahanan pangan di Riau. Ini sedang kita siapkan kampung food estate di Pelalawan, berapa komoditi unggulan yang akan dikembangkan secara masif," kata Zukri di Pekanbaru, Senin (21/6).
Zukri menambahkan, komoditas unggulan yang akan dikembangkan salah satunya adalah beras. Sebab di Kabupaten Pelalawan memiliki luas lahan hingga 5 ribu hektar.
"Terutama komoditi beras, karena kita punya lahan 5 ribu hektar, termasuk kendala-kendala infrastruktur yang kita hadapi. Ini yang sedang kita diskusikan," ujarnya.
Sebelumnya, Bupati Zukri menghadiri pertemuan dengan Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Harvick Hasnul Qolbi di Hotel Pangeran Pekanbaru, Riau. Pertemuan dilaksanakan usai Wamentan menghadiri kegiatan Panen Jagung Pipil Hibrida di lahan milik koperasi Riau Tani Berkah Sejahtera (RTBS) di kawasan Agrowisata, Pekanbaru.
Dalam pertemuan tersebut, Zukri nampak membicarakan soal rencana pengembangan food estate di Kabupaten Pelalawan kepada Wamentan.
Dengan memiliki luas lahan sekitar 5 ribu hektar, Zukri menyampaikan kepada Wamentan soal rencana komoditas unggulan yang akan dikembangkan melalui food estate, salah satunya yaitu beras. Hal ini dilakukan sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan nasional.
"Komoditas unggulan melalui food estate beras dengan hamparan lahan sekitar 5 ribu lebih, ini yang akan kita tingkatkan intensitasnya," ujar Zukri. (J)



 
Berita Lainnya :
  • Bupati Pelalawan Komitmen Jaga Ketahanan Pangan di Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan