www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Senin, 06 Mei 2024
 
PJ Wali Kota Tebing Tinggi Sebagai Inspektur Upacara HUT Ke - 78 Kemerdekaan RI
Editor: | Kamis, 17-08-2023 - 21:59:31 WIB

TERKAIT:
   
 

SiagaKupas.com, Tebing Tinggi - Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing tinggi Drs. Syarmadani, M.Si mengenakan baju kain hiou, baju adat dari Simalungun saat menjadi Inspektur Upacara HUT Ke-78 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Kamis (17/8/2023), di Lapangan Merdeka Kota Tebing tinggi.

Selain Pj. Wali Kota, tampak terlihat juga Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat dan Lurah yang turut mengenakan pakaian adat dari berbagai wilayah di Indonesia.

Pj. Wali Kota dalam kesempatan tersebut mengatakan merah putih bukan hanya sekedar sebuah bendera tapi simbol kebangsaan kita, simbol harga diri sebuah bangsa dan pencapaian tujuan cita-cita pembangunan dan kemerdekaan.

Seraya berharap sebagai penerus bangsa kiranya mampu meneruskan pembangunan, mampu meneruskan cita-cita pembangunan dan kemerdekaan bangsa.

"Termasuk kita menghadapi tahun politik ini, tetap menjaga persatuan dan kesatuan di Kota Tebing tinggi untuk kesejahteraan kita bersama," ucap Pj. Wali Kota.

Turut dihadiri Pj. Sekdako H. Kamlan Mursyid, S.H., M.M., Ketua DPRD Basyaruddin Nasution, S.H., M.H., Wakil Ketua I H. Muhamnad Azwar, S.Si., M.M., Kajari Sundoro Adi, S.H., M.H., Danramil 13/ TT Kapt. Inf. Yudi Chandra, Ketua PN Cut Carnelia, S.H., M.H., Ketua PA Ridwan Harahap, S.H., M.H., Kepala BNNK AKBP. Alexander Samuel Soeki, S.Sos., M.H., Kepala RS Bhayangkara AKBP. Jauhari Ginting dan Kalapas Anton Setiawan, Amd.ip., S.HM.

Kemudian, Kakan Kemenag Kota Dr. Muhammad David Saragih, S.Ag., M.M., Asisten dan Staf Ahli, Kepala OPD, Camat dan Lurah se-Kota Tebing tinggi atau mewakili, Ketua MUI Drs. Akhyar Nasution, Ketua TP PKK Kota Ny dr. Dewi Mustika, M.Kes.,  para veteran pejuang, organisasi keagamaan, organisasi kepemudaan, organisasi kemasyarakatan, insan pers, tamu undangan dan tim peliputan Diskomonfo. ( Hulu ).



 
Berita Lainnya :
  • PJ Wali Kota Tebing Tinggi Sebagai Inspektur Upacara HUT Ke - 78 Kemerdekaan RI
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan