www.siagakupas.com
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Kamis, 25 April 2024
 
2 Marine Inspector Perempuan Uji Petik Kapal Penumpang di Batam Jelang Libur Nataru
Editor: | Jumat, 29-10-2021 - 08:25:32 WIB

TERKAIT:
   
 

Siagakupas.com, BATAM-
Kementerian Perhubungan cq Direktorat Jenderal Perhubungan Laut melalui

Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Khusus Batam kembali melaksanakan pemeriksaan uji petik kelaiklautan kapal penumpang.

Kali ini dua Marine Inspector perempuan ikut terjun melakukan uji petik kapal yang berada di wilayah Batam dalam rangka peningkatan keselamatan pelayaran.

"Pelaksanaan uji petik ini juga sebagai tindaklanjut Instruksi Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor IR.1/DJPL/2021 tanggal 18 Oktober 2021 tentang Pengendalian Transportasi pada masa Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru)," jelas Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan atau KSOP Khusus Batam, Rivolindo di Batam, Kamis (28/10/2021).

Dia mengatakan, uji petik kelaiklautan kapal dimulai dari Pelabuhan sekupang pada 27 Oktober 2021 dan dilanjutkan pemeriksaan semua kapal penumpang ke seluruh Pelabuhan kapal penumpang di wilayah Batam.

“Uji petik ini dilakukan oleh para Pejabat Pemeriksa Keselamatan Kapal dan Ahli Ukur Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Khusus Batam yang dikoordinir oleh Kepala Bidang Kelaiklautan Kapal KSOP Khusus Batam Wahyu Ardhiyanto,” ujarnya.

Rivolindo mengungkapkan secara keseluruhan terdapat lima pelabuhan keberangkatan dan kedatangan kapal penumpang di Batam yaitu Pelabuhan Sekupang, Telaga Punggur, Nongsa, Harbour Bay dan Batam Centre dengan jumlah total kapal penumpang sebanyak 79 kapal.

“Dari keseluruhan kapal tersebut pada masa PPKM hanya beroperasi sebanyak 12 unit dikarenakan adanya pembatasan perjalanan dan penurunan jumlah penumpang yang menggunakan kapal,” ungkapnya.

Dia mengemukakan, pengawasan kelaiklautan kapal khususnya kapal penumpang di Batam merupakan tanggung jawab KSOP Khusus Batam sebagai Unit Pelaksana Teknis Direktorat Jenderal Perhubungan Laut di Batam.

Di mana pengawasan ini juga dilakukan secara rutin diantaranya dengan melakukan pemeriksaan kelengkapan dokumen kapal, kualifikasi awak kapal, keselamatan kapal, pencegahan pencemaran dari kapal serta manajemen keselamatan dan keamanan kapal.

“Hasil uji petik nantinya akan dilaporkan ke Direktur Jenderal Perhubungan Laut melalui Direktur Perkapalan dan Kepelautan,” pungkas Rivalindo. 


(Rara/r)



 
Berita Lainnya :
  • 2 Marine Inspector Perempuan Uji Petik Kapal Penumpang di Batam Jelang Libur Nataru
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 14 Pengacara Dampingi Istri Korban Pembunuhan Sadis Adieli Zebua, Dan Resmi Buat Laporan Ke Polsek Tenayan Raya
    2 Lurah Pematang Kapau Tar Ajaman S.Sos Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako 943 paket melalui RT/RW
    3 Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, 2021-2026
    4 Miris! Kebakaran Di Pasar Tua Puluhan Rumah Terbakar
    5 Mayat Tinggal Setengah Badan di Pinggir Sungai Gangsal
    6 Pembunuhan Sadis Yang Terjadi di Pelalawan Seperti Adegan Film Horor
    7 Kantor Desa Hilimbowowo Nisel
    Kantor Desa Hilimbowo Diduga Jadikan Tempat judi jenis pas (koncleng) Dengan Menggunakan Batu Domino
    8 Ketua PWOIN Kota Bitung, di Minta Dirut Rumah Sakit Budi Mulia Copot Seorang Security Inisial MM
    9 Kades Orahili Ulunoyo Sukadamai Ndruru Mendata Ulang Masyarakat Yang Menerima BLT Tahun 2021
    10 Diduga Libatkan Oknum Ormas Pemuda, Fao'aro Gea Korban Pengeroyokan Minta Laporannya Ditindaklanjuti Polsek Rumbai
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan